HEBOH GAGAL GINJAL AKUT PADA ANAK, APA YANG HARUS DILAKUKAN ORANG TUA?
Kamis, 20 Oktober 2022 - 15:04:44 WIB
Ditulis oleh : Arinda
Kategori: Umum - Dibaca: 1219 kali

HEBOH GAGAL GINJAL AKUT PADA ANAK, APA YANG HARUS DILAKUKAN ORANG TUA?

 

Kasus gagal ginjal akut yang menyerang anak-anak usia 6 bulan-18 tahun meningkat terutama dalam 2 (dua) bulan terakhir. Per tanggal 18 Oktober 2022 sebanyak 189 kasus telah dilaporkan. Kasus paling banyak didominasi usia 1-5 tahun. Seiring dengan peningkatan tersebut, Kemenkes meminta orang tua untuk tidak panik, tetap tenang namun selalu waspada. Terutama apabila anak mengalami gejala yang mengarah kepada gagal ginjal akut seperti terdapat diare, mual ,muntah, demam selama 3-5 hari, batuk, pilek, sering mengantuk serta jumlah air kecil (urine) semakin sedikit bahkan tidak bisa buang air kecil sama sekali.

Menindaklanjuti pemeriksaan terhadap sisa sampel obat yang dikonsumsi pasien, pemerintah pada Hari Rabu (19 Oktober 2022) melalui Kementrian Kesehatan sementara waktu menghentikan penggunaan obat sirup karena dideteksi mengandung bahan-bahan berbahaya seperti ethylene glycol-EG, diethylene glycol-DEG dan ethylene glycol butyl ether-EGBE yang merupakan pemicu balita terkena gagal ginjal akut.

Sembari menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut antara Kemenkes dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), orang tua dapat melakukan beberapa hal di bawah ini :

  1. Waspada, terutama pada anak usia < 6 tahun yang mengalami penurunan volume urine disertai demam maupun tidak
  2. Menghentikan konsumsi obat-obatan yang dijual bebas tanpa rekomendasi dari tenaga kesehatan berkompeten
  3. Perawatan anak sakit demam dihimbau tidak diberikan obat-obatan namun dengan mencukupi kebutuhan cairan, kompres air hangat, dan menggunakan pakaian tipis. Jika terdapat tanda-tanda bahaya, segera bawa anak ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan terdekat.

 

HOTLINE IGD RS PANTI WALUYO SURAKARTA

Telp : 0271 712114

WA : 0821 3748 6631

Berita Terkait
Nama :
Email :
Pesan :